Wednesday 25 July 2018

Menikmati Pedesaan ala Perancis di Colmar Tropicale


Bagi para wisatawan yang berkunjung ke Kuala Lumpur-Malaysia, mungkin sudah mainstream kali lah yah mengunjungi KLCC untuk melihat menara kembar Petronas, Putra Jaya, Genting, Batu Caves atau Central Market. Tapi kalau pertama kali mengunjungi tempat ini tidak ada salahnya juga lah yah. Nah bagi anda yang sudah bosan dengan tempat-tempat tersebut, gak ada salahnya mencoba suasana pedesaan ala Perancis. Loh ke Malaysia kok menikmati pedesaan Perancis, emang ada??


Ternyata ada nih desa Perancis di Malaysia, namanya Colmar Tropicale. Terinspirasi dari sebuah desa di negara Perancis, seluruh bangunan yang ada di tempat ini memang dibuat semirip mungkin dengan bangunan-bangunan yang ada di desa Colmar, Prancis. Colmar Tropicale di Malaysia ini merupakan sebuah nama hotel yang terletak di Resort Berjaya Hills. Untuk sampai ke lokasi tersebut dapat ditempuh dengan perjalanan darat selama 1 jam. Jadi sebenarnya Colmar ini merupakan sebuah resort yang dibuat seperti sebuah desa.




Para pengunjung dapat menggunakan kendaraan pribadi, atau Shuttle Service Colmar Tropicale yang bisa didapat di Berjaya Times Square, karena belum tersedia secara online jadi anda bisa membelinya langsung di Berjaya Times Square Lantai 8. Karena bukan merupakan loket khusus, mungkin anda bisa sedikit bertanya untuk mendapatkan perwakilan Colmar Tropicale di Mall tersebut. Ada jam-jam tertentu untuk keberangkatannya dan anda bisa memilih jadwalnya, kalau belum ada perubahan waktu pemberangkatan antara pukul 09.30 ; 12.00 ; 18.00 ; 20.30 dan jadwal kembali antara pukul 08.00 ; 10.45 ; 16.00 dan 19.30. Harga tiket untuk orang dewasa RM 60.00 dan untuk anak-anak RM 55.00.



Perlu menjadi perhatian bagi anda yang akan berkunjung kesana, dimusim liburan bisa saja kita tidak mendapatkan jadwal shuttle, dan apabila ingin pergi kesana dihari yang sama membeli tiket kemungkinan kuota sudah penuh, sekali berangkat maksimal shuttle dapat diisi dengan 10 orang. Sebaiknya membeli tiket minimal 1 hari sebelumnya untuk menghindari hal diatas. Kalau menggunakan kendaraan pribadi dan sudah tahu lokasinya, mungkin anda bisa langsung kesana dan membeli tiket masuk secara langsung.




Perjalanan menuju Colmar Tropicale akan menaiki perbukitan, jalannya yang berkelok-kelok mungkin membuat kepala pusing kalau tidak terbiasa dengan perjalanan seperti itu. Bus Shuttle akan langsung mengantar kita ke dekat gerbang pintu masuk Colmar Tropicale. Mulai dari gerbang masuk anda akan disuguhi dengan bangunan-bangunan khas yang memang sangat mirip dengan pedesaan Colmar. Bagi anda yang ingin menginap juga bisa ditempat ini, karena memang basic nya tempat ini merupakan resort, namun karena harganya yang tidak bersahabat kebanyakan wisatawan hanya berkunjung untuk berkeliling dan berfoto. Disediakan juga restoran, kafe, tempat hiburan seperti bilyard, game center serta toko souvenir apabila anda ingin membeli pernak-pernik khas Colmar Tropicale.




Selain suasana pedesaan Perancis yang ditawarkan di tempat ini, kita juga bisa mengunjungi sebuah desa yang bernuansa Jepang. Disediakan shuttle gratis yang akan membawa kita ke Japanese Village. Tapi untuk dapat mengunjungi seluruh tempat ini dibutuhkan persiapan fisik, karena jalannya yang sedikit menanjak. Suasana sejuk hutan tropis sangat kental kita rasakan, disana dapat dilihat rumah dan taman ala jepang, para pengunjung juga dapat menyewa untuk mengenakan pakaian khas jepang dan berfoto di rumah yang didisain seperti rumah di jepang sana.




Dari Japanese Village, para pengunjung akan kembali diantar ke halaman parkiran Colmar untuk kembali ke Kuala Lumpur tepatnya Berjaya Times Square. Karena tidak adanya shuttle yang kembali ke KL pada malam hari paling lama adalah pukul 19.30, maka kita tidak sempat menikmati suasana malam hari. Jadi kalau anda ingin menikmati suasana malam disana, sebaiknya pilih opsi menginap ditempat ini. Objek wisata lainnya yang bisa dinikmati adalah Botanical Garden, atau ada beberapa kegiatan seperti biking, farming dan lain-lain.



Salam Xplorasi…!!!

Sunday 15 July 2018

Menjelajahi Dunia Bawah Laut di Aquaria KLCC


Tak lengkap rasanya pada saat kita mengunjungi Kuala Lumpur bersama keluarga dan anak-anak, tanpa melihat isi dari perairan tropis wilayah Asia ke hutan tropis dunia. Kesemuanya itu terangkum di dalam sebuah Aquaria KLCC yang akan membawa kita dalam penjelajahan untuk mengungkapkan betapa indahnya kehidupan alami bawah laut, kita juga dapat melihat perilaku unik satwa yang ada ditempat ini.



Kawasan yang terletak di tengah Kota Kuala Lumpur, tepatnya di jantung kesibukan Segitiga Emas yang dapat ditempuh dengan berjalan kaki dari Menara Kembar Petronas salah satu ikon negara Malaysia. Selain besarnya, aquarium di Aquaria KLCC ini juga merupakan yang tercanggih yang memamerkan sekitar 5.000 flora dan fauna bawah laut. Wisata ini so pasti yah sangat cocok untuk keluarga, karena anak-anak pasti suka,




Tanpa membasahi kaki!.. Kita dapat tenggelamkan diri untuk pengalaman air yang meresap sejak masuk ke dalam area Aquaria KLCC. Pengunjung diharapkan untuk menghargai air sebagai habitat dan ekosistem yang terdapat pada bagan pendidikan yang menggambarkan aliran air alami yang mengalir dari dataran tinggi ke sungai dan laut dalam.



Semakin jauh berjalan para pengunjung disuguhi atraksi dari sebuah terowongan bawah laut sepanjang 90 meter yang spektakuler dilengkapi ban yang berjalan otomatis. Silahkan mengagumi ikan hiu, pari, hewan laut lainnya yang berkeliaran dan berenang tanpa hambatan di oseanorium. Sesekali juga kita dapat melihat para penyelam memberi makan hewan-hewan tersebut. Kesempatan langka juga jangan sampai terlewatkan dengan memegang teripang dan binatang laut lainnya di area kolam sentuh. Banyak cara yang bisa anda lakukan untuk bisa sampai ke tempat ini, buka setiap hari mulai pukul 10.00 pagi sampai jam 20.00 malam.


Salam Xplorasi..!!!

Thursday 12 July 2018

Residences Swiss-Garden Apartment, Bukit Bintang



Memilih tempat yang nyaman pada saat berpergian merupakan salah satu hal yang penting apalagi saat berpergian bersama keluarga yang membawa anak balita. Melalui layanan online airBnB yang menyediakan sewa rumah atau apartemen, kami pun memesan sebuah apartemen berbintang 4 dikawasan Bukit Bintang Kuala Lumpur bernama Residences Swiss-Garden. Selain interior design modern dan tata ruang yang luas, apartemen ini menawarkan kolam renang tanpa batas luar ruangan, pusat kebugaran, sauna dan akses wifi gratis di seluruh area.



Kenapa memilih airBnB?
Mungkin kita lebih akrab memesan penginapan melalui traveloka. Selain bisa memesan penginapan tapi juga tiket pesawat juga. Sedangkan airBnB hanya melayani pemesanan penginapan. Istilah airBnB mudah ditemui dalam dunia traveling khususnya pada bidang akomodasi atau penginapan. Layanan online penyedia jasa penginapan ini mengaku ingin memberikan pengalaman berbeda kepada pengunjung dengan menyewakan rumah, apartemen, atau villa. Untuk masalah harga sangat relatif tergantung kebutuhan kita masing-masing, para traveler silahkan mencobanya.



Beberapa foto yang coba ditampilkan pada postingan ini adalah view cityscape yang bisa didapatkan dari jendela apartemen yang menghadap ke timur, tampak dengan jelas gedung Berjaya Times Square. Ditambah background matahari terbit tentunya pemandangan ini sangat memanjakan mata di pagi hari sehingga akan menambah mood kita untuk melakukan perjalanan travel selanjutnya.



Lokasi apartemen yang strategis dan terhubung langsung dengan Swiss-Garden Hotel melalui jembatan penghubung. Dengan design yang modern, apartemen ini memiliki langit-langit tinggi serta televisi layar datar dan sofa. Menyediakan dapur kecil dengan peralatan lengkap dan ruang makan. Setiap apartemen disana juga menyediakan iPod dock. Fasilitas rekreasi lain yang disediakan adalah taman bermain dan ruang permainan buat anak-anak.


Salam Xplorasi…!!!

Tuesday 10 July 2018

Mengunjungi Berjaya Times Square


Sesampainya siang hari di Kuala Lumpur, kami langsung menggunakan moda transportasi Shuttle Bus dengan tujuan Bukit Bintang, kemudian melanjutkan lagi dengan menggunakan Taksi Online menuju apartemen Swiss Garden yang sudah kami pesan melalui Airbnb. Kami memilih apartemen tersebut karena masih berada di wilayah Bukit Bintang dan memiliki akses yang sangat dekat ke pusat keramaian di kota Kuala Lumpur.



Setelah istirahat dan santap siang kami menuju Mall Berjaya Times Square, yang merupakan mall terdekat karena dapat ditempuh hanya dalam waktu 5-10 menit dengan berjalan kaki. Seperti kita ketahui Kuala Lumpur merupakan surga belanja internasional yang menyediakan banyak sekali tempat untuk berbelanja, salah satunya adalah Berjaya Times Square. Tempat ini merupakan salah satu pusat perbelanjaan terbesar yang ada di Bukit Bintang, sangat mudah untuk menemukannya.



Terletak di jalan Imbi bersebelahan dengan hotel bintang empat Berjaya Times Square, mall ini menawarkan sejumlah toko ritel, tempat makan, dan outlet hiburan. Harga yang ditawarkan di tempat ini sangat beragam bukan tergolong yang termurah, namun lengkapnya barang yang dijual dan kondisi mall yang termasuk nyaman sehingga tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh para pengunjung maupun wisatawan.




Kebetulan pada saat berkunjung kesana sedang ada penyambutan hari besar yaitu tahun baru imlek, sehingga ada beberapa pameran spesial menyambut tahun baru imlek di lobby mall tersebut. Hal ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung dan dapat dijadikan untuk tempat berfoto bersama keluarga. Selain itu juga terdapat tempat bermain untuk anak-anak di mall tersebut. Kami juga sekalian memesan tiket untuk mengunjungi Colmar Tropicale yang ada di Berjaya Hills.


Salam Xplorasi…!!!

Saturday 7 July 2018

Bersama Keluarga Menuju Negara Tetangga


Menggunakan waktu liburan cuti untuk berpergian bersama keluarga atau family travelling, merupakan hal yang sangat menarik untuk dilakukan. Membawa anak-anak yang umurnya masih balita untuk pergi ke tempat yang jauh memberikan suatu tantangan tersendiri. Perjalanan kali ini saya pergi bersama istri dan kedua anak saya. Dikarenakan anak pertama saya yang bernama Digha belum genap 4 tahun dan putri saya yang bernama Dizella belum genap 2 tahun, saya membawa serta Ibu mertua dan adik ipar.




Tujuan perjalanan kali ini adalah ke Kuala Lumpur, Malaysia. Kalau dilihat dari waktu tempuh untuk menuju ke negeri jiran hanya memerlukan waktu yang singkat sekitar 45 menit – 1 jam dengan menggunakan pesawat. Namun untuk kedua anak saya, tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri bagi mereka untuk naik pesawat. Walaupun ini merupakan penerbangan kedua mereka, setelah sebelumnya saya pernah membawa mereka untuk perjalanan ke Yogyakarta.



Menyiapkan segala keperluan untuk perjalanan adalah hal yang paling penting dalam sebuah travelling, apalagi kita membawa anak balita dan berada di negara lain. Wah senang rasanya melihat antusiasme anak-anak dalam liburan, mereka begitu bersemangat dan terlihat sangat senang. Di Kuala Lumpur kami menyewa sebuah apartemen melaui Airbnb dengan view gedung-gedung tinggi, tentunya hal ini menjadi pemandangan baru bagi anak-anak saya.




Siang hari tiba di negeri jiran, hari pertama ini kami gunakan untuk proses penyesuaian terutama bagi anak-anak sehingga kami tidak melakukan perjalanan ke tempat-tempat wisata yang cukup jauh. Hanya berjalan menuju Mall terdekat dari apartemen yang bisa ditempuh hanya dengan berjalan kaki sekalian untuk santap malam dan kemudian istirahat malam ini untuk persiapan perjalanan wisata esok hari.


Salam Xplorasi…!!!
COPYRIGHT © 2015-2021 | XPLORASI